Wednesday, September 24, 2014

Solotraveller yang Klaustrophobia

Foto Google
Berdasar informasi dari Wikipedia, Klaustrophia adalah sebuah gangguan kejiwaan ketakutan terhadap tempat-tempat sempit dan terjebak. Klaustrofobia umumnya dikategorikan sebagai kecemasan yang dapat menyebabkan serangangan kepanian yang tiba-tiba. Sekitar 5 - 7 % populasi dunia mengidap klaustrofobia. Aku di antara angka tersebut. Ya, aku seorang klaustrofobia
Sekira tiga tahun lalu aku memahami diri yang klaustrofobia. Bahkan pada mulanya aku tidak memahami gangguan ini. Sampai suatu ketika aku menumpang bus dari perjalanan kantor. Meski dalam posisi berdiri aku masih merasa nyaman. Sampai kemudian kepanikan itu datang karena perlahan jumlah penumpang bertambah. Aku terpojok, nyaris tak bisa bergerak, kemudian sulit bernafas. Aku panik.
Tak ada cara lain selain fokus dan mengontrol diri. Karena hanya ada aku. Jika pun ku berteriak, ku yakin semua penumpang menganggapku freak.

Monday, September 22, 2014

Lukisan Lontar dari Desa Tenganan

Lukisan Pulau Bali di Atas Daun Lontar
Melangkahkan kaki masuk ke Desa Tenganan, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, sudah ditemukan sejumlah warga yang menjual banyak kerajinan. Salah satunya adalah Komang.
Siang itu Komang masih harus menyelesaikan lukisan yang ia buat di atas daun lontar untuk ia jual. Ada beberapa goretan yang tersisa untuk menyempurnakan lukisan  yang telah ia mulai beberapa hari lalu. Lukisan untuk sebuah pembatas buku. Komang menjadi salah satu dari belasan warga desa yang masih menekuni kerajinan melukis di atas daun lontar. Tidak jauh dari lokasinya berseni, ada sejumlah warga lainnya yang berprofesi sama seperti Komang.
Aneka suvenir berupa kerajinan tangan memang dijual di desa ini. Sebut saja seruling bambu ukir khas Bali, dan kerajinan tenun gringsing yang terkenal itu, serta lukisan daun lontar.

Monday, September 8, 2014

Sehari di Kota Kambing - Guangzhou, Tiongkok

Kota Guangzhou di Provinsi Guangdong, Tiongkok, dapat ditempuh melalui perjalanan udara dari Jakarta selama 5 jam. Guangzhou ini adalah kota terbesar ketiga setelah Beijing dan Shanghai, dan merupakan kota bisnis yang paling maju. Juga dikenal sebagai kota budaya dan kota sejarah.
Dan sekiranya tidak punya banyak waktu berada di Guangzhou, maka tiga lokasi ini bisa jadi rekomendasi mencoba rute baru di Guangzhou:

Saturday, September 6, 2014

Itineraire Flashtrip 3 Negara 6D/5N

Deluxe Ascot Krabi Hotel
Hari Pertama - Singapura

CGK - Sing 09:45 - 12:40 
Tujuh jam menikmati fasilitas gratis di Changi

Sing - KUL 20:30 - 21:35 

Hari Kedua - Malaysia 

Full Day Trip Kuala Lumpur #SelfArrangement
  • Batu Cave
  • City Tour dengan GO KL City Bus - for free
Hari Ketiga - Malaysia + Thailand

KUL - KBV 16:25 - 16:30